Sunday, November 29, 2009

pengumuman

terima kasih bagi teman teman yang mengunjungi blog ini dan mau berbagi ilmu dan pengalaman.
namun mulai saat ini jika temen2 butuh informasi atw sekedar berbagi pengalaman atw bertanya mengenai banyak hal tentang sablon, distro dan clothing, dimohon aga mengirimkam pesan atw pertanyaannya ke pesan fb di citycontrasts@gmail.com .
hal ini agar menghindari lamanya pembalasan pertanyaan dari kami dan memudahkan dalam berkomunikasi dan berbagi pengalaman.

terimakasih.

Friday, May 29, 2009

suplayer kaos polos dan cara menyablon

Hari jumat tanggal 29 may saya mendapatkan pertanyaan ke email dari tips usaha, yang selidik punya selidik adalah pertanyaan mas/mba uwie yang ditujukan ke tips usaha.

Di bawah ini saya cantumkan pertanyaanya.

uwie Says:

allo…bole share n minta saran kan??hehehe gini mas,saya n temen2 sy sedang memulai usaha clothing inihanya aja kami ini terkendala dengan supplier kaos, n tempat penyablonansoalnya disini (pontianak) gak ada tempat jual kaos yg bahannya bagus setara kualitas kaos distro gitu.jadi kami pke bahan kaos C59, setelah di cetak..hasilnya gak bagus (bahan kaos melar, truz hasil sablonan juga jelek, mana tukang sablonnya juga banyak yang suka mangkir)padahal waktu kami promosi design2 kami, banyak banget yg suka n pesen.kalo mau tau tempat beli kaos polos dimana y?? kualitas nya bagus trus gak usah trll mahal(maklum aja tabungan mahasiswa.heheh :) )lalu cara menyablon yang bagus itu gimana y??truz kira2 kami harus punya modal berapa ya untuk memulai usaha ini dengan mengambil alih proses sablon sendiri gak sama org lain lagi..tolong ya dijawab, soalnya uwie n temen2 semangat banget buat nunjukin ke ank2 muda disini, bahwa dgn kreativitas kita bisa dpt uang jajan sendiri.maksih sebelum na..jawaban na wie tunggu.

saya sangat senang berbagi pengalaman dan ilmu asalkan tujuan dan hasilnya positif, untuk itu saya akan coba membagi pengalaman saya kepada uwie dan para pambaca yang membutuhkan info ini. Dari pertanyaan ini saya akan ambil poin-poin dari pertanyaan ini.

1. dimana beli kaos ataw suplayer bahan kaos untuk distro?

jawaban : Sering sekali ada pertanyaan yang menggelitik saya pada saat konsumen yang memesan kaos kepada saya menanyakan ada bahan C59 gak? atau bahan C59 bagus gak? saya hanya menjawab ga ada, karena saya memang tidak menjual ataw mwnyediakan baha C59, melainkan bahan combed kw 1, dan soal kualitas saya tidak menjawab karena saya tidak memiliki kapasitas untuk pertanyaan itu.

Tanpa bermaksud menggurui, yang saya tahu kalau C59 itu adalah clothing yang menggunakan bahan kaos yang sama dengan distro ataw klothing kebanyakan, yaitu bahan combed baik 20S maupun 30S ( silahkan koreksi artikel ini jika saya salah ). Hanya saja masalah kualitas yang membedakan, karena antara satu pabrik satu dengan yang lain punya standard kualitas bahan, Contohnya jika di bandung toko kain Kenari di gang kenari ( samping distro air plan system ), Karisma di otista, Kota indah di otista dll yang berasal dari pabrik yang berbeda memiliki perbedaan kualitas dan pola warna dasar yang berbeda( jika kita membeli kain warna hijau di kenari dan kota indah maka warna hijau yang kita dapat akan berbeda )

jadi jika ada yang butuh, saya bisa bantu menyediakan bahan untuk produk clothing atau distro, karena saya juga mengerjakan orderan kaos polos ke palembang untuk produk distro. Bahan combed kw 1, bagus dan ga akan mahal pastinya.

2. Cara menyablon yang bagus gimana ya?

Jawaban : tehnik sablon adalah seni, jadi tidak ada standarisasi tehnik tehnik menyablon yang bagus. Cukup memahami proses tahapan menyablon, karakter tinta sablon dan kualitas si tinta sablon sendiri tentunya, Karena karakter sablon plastisol berbeda dengan pigmen, brbeda pula dengan soperwhite dan sebagainya, yang dibedakan dengan harga pula dan tentunya akan membedakan teknik atau seni menyablon dengan masing-masing tinta tersebut.

3. Perlu modal berapa untuk mengambil alih proses sablon?

Jawaban : kalau ingin melakukan proses sablon sendiri membutuhkan dana yang relatif, sebesar apa dan jenis sablon apa sata yang ingin anda penuhi, Jika hannya alat sablon untuk rubber, pigmen atau superwhite, Dengan kocek kisaran Rp 500 000 sampai 1 000 000 untuk daerah bandung, tapi jika untuk sablon plastisol dan rekan rekannya anda perlu menyediaka dana tambahan untuk alat pengeringannya yang membutuhkan tegangan listrik antasa 1000 watt - 2000 watt.

Berbagi info dan pengalaman mengenai distro and clothing di :

Facebook : citycontrasts@gmail.com

saya juga terima jasa sablon atau pun full order mulai dari bahan hingga sablon dan jahit.

Artikel ini bersumber dari pengalaman saya dan tanpa bermaksud menggurui.

Semoga bermanfaat.

terimakasih.


Wednesday, May 27, 2009

promotion






Friday, May 22, 2009

citycontrasts



Monday, May 11, 2009

membajak dan menjiplak






dalam dunia mode, kreatifitas menjadi modal utama. apa lagi bagi orang yang ingin eksis alias mencari sesuap nasi di dunia mode. namun pada kenyataannya tidak demikian, masih banyak orang dengan kratifitas serta idealis tinggi terpuruk sedangkan yang hanya membajak dan menjiplak semakin berjaya. contohnya saja band denasip he he he,
kenapa kah kira kira?
apakah daya beli masyarakat indonesia yang lemah? atau harga dari merek merek tersebut terlalu mahal?kadang saya berfikir seandainya suatu produk kaos clothing atau distro yang sangat digemari itu harganya tidak terlalu mahal maka produk bajakan atau jiplakan akan berkurang dengan seendirinya, karna daripada membeli barang bajakan lebih baik kita menabung sejenak untuk membeli barang yang oroginal.

bagi yang ingin berkomentar atau sekedar ingin berbagi silahkan tinggalkan komentar anda

Friday, May 1, 2009

desai kaos nipqi

























Setelah sibuk sana sini akhirnya saya ngeblog lagi. hanya saja bilum memposting artikel baru. Hanya sampel desain dan penawaran kaos murah dari nipqi. produk clothing dari bandung. Harga promosi Rp 25.000 per pcs dengan warna pink stabilo, ungu muda n hijau stabilo, dengan sablon sw. Masing masing desain ada tiga warna.pink stabilo, hijau stabilo n ungu muda.

Sunday, March 15, 2009

Pentingnya Kekuatan Merek Dalam Distro n Clothing

Pentingnya Kekuatan Merek Dalam Distro n Clothing

Merek adalah hal yang sangat penting bagi produk jasa maupun barang. Merek bisa menarik minat konsumen untuk memakai produk tersebut. Bahkan keberadaan merek menjadi pilar yang menunjang keberhasila suatu bisnis, sama hal nya dengan para bloger yang memberi merek, nama, atau judul blog dengan kata yang unik dan menarik.

Ada beberapa cara untuk membuat atau memilih nama merek, mulai dari menemukan dari ide sendiri atau menggunakan jasa konsultan. Berbagai definisi menekankan bahwa adanya hubungan antara konsumen dengan merek(konsumer to brand relationship) dimana merek dalam kenyataanya tidak hanya sekedar logo, nama atau simbol. Ada aspek emosional yang bermain di sana sebagaimana halnya faktor-faktor fisikal yang menunjukan bahwa merek memiliki ekuitasnya sendiri(brand aquity) yang dibagi menjadi beberapa konteks dan dapat dikategorikan menjadi:

  1. Loyalitas Merek(Brand loyalty)

Yaitu sebuah merek menjadi suatu ciri khas yang harus konsisten dengan konsep, karakter produk tersebut.

  1. Kedekatan Merek (Brand Awareness)

Hal ini berkaitan dengan merek dan kebutuhan konsumennya. Dimana merek dan prodak melakukan penyesuayan kebutuhan konsumen yang berkaitan dengan segmen pasar.

  1. Kualitas Penerimaan (preceived quality)

Nilai dari produk dan kualitas dari merek harus terjaga, pada saat mengurangi sedikit nilai penerimaan konsumen maka akan mengurangi kepercayaan terhadap merek.

4. Paten dan Trademark

Memposisikan diri dan menghargai poduk dan karya kita sebagai sesuatu yang legal dan terdaftar di mata hukum.

Thursday, March 5, 2009

Desain t-hirt Distro and Clothing

Desai t-shirt Distro and clothing

Bisnis t-shirt memiliki peluang yang sangat baik. Sesuai dengan iklim negara kita t-shirt menjadi pilihan untuk pakaian kasual yang juga sering menjadi cendera mata. Selain kualitas, desain menjadi alasan kebanyakan orang memilih produk distro ataupun clothing. Desain yang memiliki karakter dan ciri khas. Quantitas yang diproduksi dalam jumlah sedikit pun menjadi satu faktor yang memungkinkan konsumen tampil beda dan tidak pasaran. Untuk fokus dalam mendirikan distro and clothing langkah yang harus di lakukan adalah:
1. Merancang skema produksi yang sesuai dengan visi serta karakrer clothing yang kita inginkan.
2. Menetapkan lini produk yang yang akan di produksi.Misalnya spesialisasi T-sirt, jaket dll.
3. Membuat desain yang unik dan sesuai dengan konsep dan karakter yang bisa dilakukan oleh kita ataupun diserahkan kepada desainer.
4. Mengontrol kualitas produksi dan pengepakan.
5. Bekerja sama dengan penyedia jasa pola, sablon, jahit dan pengepakan jika produksi banyak, namun tetap kontrol kualitas.

Jika kita memutuskan untuk mendesain sendiri, maka program yang disarankan adalah Corel draw, Adobe illustrator, Macromedia freehand dan Adobe photoshop tentunya sesuai dengan karakter desain yang akan di buat. Seorang desainer harus memiliki:
1. Hasrat untuk terus mendalami seni dan desai.
2. Unsur CDS (concept, design, style)
3. Unsur keterampilan (bakat dan latihan mengolah unsur-unsur seni dan desain)
4. Kompetensi Tehnis (kemampuan menggunakan alat yang mendukung basic mendesain.
5. Berwawasan luas, berfikir kreatif, intelek dan profesional.

Hal-hal yang harus diperhatikan dalam mendesain adalah.
1. Ide dasar ( sesuai dengan konsep dan karakter)
2. Tema (tulisan, gambar, kritikan, sindiran atau komunitas)
3. Karakter (berkaitan dengan warna, logo, ungkapan yang khas)
4. wawasan (pengembangan ide-ide dasar)
5. Permainan layout font

Kita juga bisa mempercayakan desai kepada tenaga freelance secara langsung atau melalui internet. Kita cukup memberikan konsep dasar baik gambar maupun tulisan, Setelah itu teman-teman di dunia maya mengirimkan gambarnya yang akan kita bayar setelah disepakati tentunya.

Monday, March 2, 2009

distro and clothing cari duit di internet

saya yang baru belajar dan baru mengetahui tentang dunia log tergiur dengan fenomena ini, banyak sekali yang mengharapkan mimpi mereka akan tercapai termasuk saya sendiri. Sejumlah cara untung-untungan yang dipakai orang Indonesia untuk cari duit di internet. Ini beberapa cara mudah yang sering dipakai orang Indonesia untuk cari duit sambil menjelajahi internet.

Setelah mengamati blog-blog pencetak uang di Indonesia dan melihat beberapa forum populer, sepertinya tipe-tipe skema yang biasa disebut PTC (Paid To Click atau dibayar untuk meng-klik) sangat disukai orang sini. Siapa yang tahu berjam-jam nongkrong di warnet bisa menguntungkan? Dibayar untuk Meng-klik Iklan Jaringan Bux - Pemakai dibayar untuk meng-klik iklan dan mengunjungi situs web. Anda cukup meng-klik iklan, menunggu halaman muncul, dan tetap membuka situs web tersebut selama minimal 30 detik. Anda dibayar $ 0.01 untuk setiap situs web yang Anda lihat sendiri. Anda juga bisa mengajak teman-teman untuk mendaftar di Bux dan akan dibayar $ 0.01 untuk setiap situs web yang dilihat oleh mereka. Sepertinya cuma buang-buang waktu, kecuali kalau Anda bisa mengajak teman sebanyak mungkin. Misalnya -

Anda meng-klik 10 iklan per hari = $ 0.10 ,

20 teman Anda meng-klik 10 iklan per hari = $ 2.00.

Dalam sehari Anda dapat $ 2.10 ,

Dalam seminggu Anda dapat $ 14.70 ,

Dalam sebulan Anda dapat $ 63.00

Dalam setahun Anda dapat $ 756.00, atau sekitar 7 juta rupiah


Contoh akun salah satu member Bux, dari Indonesia;


Semakin banyak teman yang Anda ajak, semakin besar keuntungan Anda. Dibayar untuk Memilih Situs. Subvert and Profit - Anda dibayar untuk memilih tulisan-tulisan di situs media sosial semacam Digg dan Stumbleupon, juga YouTube. Anda dibayar $1.00 untuk setiap batch (berkas) pilihan, tapi biasanya Anda mendapatkan paling banyak satu batch (berkas) dalam satu hari.

Contoh lain adalah manipulasi, mulai dari program yang di set sehingga iklan adsense tetap berada di blog berbahasa indonesia. Atau bagi yang membuat blognya menjadi sarana pengiklan yang sengaja memanipulasi visitor counter. Memanipulasi sedmikian mungkin agar terlihat memliki beribu-ribu pengunjung, namun kenyataanya tidak demikian


Sebelumnya saya percaya bahwa mengais rejeki melalui internet lebih mudah, namun kenyataannya tiak demikian. Bahkan saya menyimpulkan sangat susah sehingga tidak sedikit kecuranga-kecurangan dan manipulasi dilakukan. Mungkin kita harus meningkatkan kemampuan, karena ada pepatah mengatakan keberuntungan atau kesempatan hanya datang kepada orang yang siap, jika kita beruntung mendapakan kesempatan namun kita tidak memiliki kemampuan maka seuanya sia-sia.





baca juga:

















Saturday, February 28, 2009

kutipan "how to start business distri and clothing

How to start business distro and clothing part 1.

CLOTHING adalah istilah untuk menyebut perusahaan pembuat T-shirt. Istilah lengkapnya adalah Clothing Company atauu perusahaan yang memproduksi pakaian jadi di bawah werek sendiri, clothing merupakan kategori untuk merek yang mengeluarkan produk pakaian jadi. Pakaian jadi ini sebagian besar adalah t_shirt yang kemudian berkembang ke berbagai perlengkapan yang menunjang gaya hidup seperti kemeja, sepatu, kacamata, jam tangan bahkan mp3 player
Sedangkan DISTRO merupakan singkatan dari distribution store atau distribution outlet yang fogsinya menerima titipan dari berbagai macam merek clothing company lokal yang memproduksi sendiri produknya( t_shirt, tas, dompet, jaket, dan lain-lain) yang karena belum punya pemasaran sendiri ataupun sekedar untuk memperluas pasar dan meningkatkan penjualan, maka tentunya clothing compani sangat berhubungan baik dan saling membutuhkan
Distro memiliki sifat eksklusif atau cenderung tidak menjual banyak produk untuk setiap desainnya. Clothing Company seperti Ouval, eat 347, unkl 347, Two clothes, Aurel, Flash jack, Black jack dan lain-lain memang membatasi kuantitas produknya dengan hanya satu kali produksi untuk satu desain. Distro juga memiliki suasana akrab sehingga konsumen merasa nyama untu mampir dan berbelanja.
Walaopun bisnis distro terkesan indie, namun efeknya bisa menggeser merek-merek lokal yang bermodal beser. Keunggulan distro adalah penyediaan produk yang memiliki desain yang sangat eksklusif baik berupa tulisan atau gambar yang memiliki makna lebih yang bisa menarik perhatian orang-orang muda yang selalu ingin tampil beda.

how to start business Distro and Clothing part 2.

Setelah membaca artikel saya yang pertama "how to start business Distro and Clothing" Anda punya jiwa seni? atau sekedar hobi mendesain? BAGAIMANA caranya agar hobi atau jiwa seni anda bisa menjadi bisnis yang menguntungkan? bukankah merek-merek clothing seperti eat 347, unkl 347, ouval research, Badger dan Airplan bermula dari hoby dan komunitas? tentusaja tidak semudah yang kita bayangkan. Langkah pertama yang harus kita lakukan dalam memulai bisnis distro ataw Clothing Compani adalah:


1. Memilih nama dan mendesain logo perusahaan.

Nama tersebut harus menarik perhatian dan kepercayaan dari calon konsumen potensial yang kita sasar, Sebelum memutaskan nama perusahaan, pertimbangkan dulu konsep desain logo. Itulah sebabnya kita membutuhkan seorang tenaga desainer ahli untuk menyampaikan tipe, karakter atau konsep melalui logo atau simbol, Oleh karena pentingnya logo maka tidak heran para pengusaha besar berani mengeluakan dana yang sangat besar untuk membayar konsultan atau desainer handal. Sebaiknya desain loga ataw lambang tidak rumit, cukup dengan kata aau gambar yang sederhana namun bisa mewakili konsep anda dan mudah di ingat tentunya.

2. Coba untuk menghubungkan nama atau logo dengan bidang bisnis atau konsep bisnis.

3. Mencari ataw mwngefaliasi pasar yang menjadi target pemasaran. Cara manual dalam mencari segmen pasar adalah melalui promosi mulut-ke mulut pada teman-teman atau komunitas yang kita punya. Kemudian bisa membuat brisur untuk promosi atau membuat stiker logo untuk dibagikan secara gratis kepada teman-teman atau komunitas. Memulai usaha clothin dapat dimulai dengan modal yang tidak begitu besar, yang paling penting memiliki kemampuan, memiliki tekad yang kuat, komunikatif dan memiliki ruang lingkup atau komunitas.


Slengkapnya tripelji.blogspot.com dan juga nwnsa.blogspot.com

Wednesday, February 25, 2009

MEMULAI USAHA DISTRO DAN CLOTHING

Berawal dari banyak dan beragamnya pertanyaan dari teman-teman yang mampir ke beberapa pemilik artikel yang notabennya pemilik Distro atau clothing yang sudah sukses. Walaupun saya belum sukses dan baru merintis, namun izinkanlah saya berbagi sedikit pengalaman saya Bagaimana memulai usaha distro dan Clothing. Sekali lagi tidak bermaksud untuk menggurui atau melangkahi para suhu dan master di bidang distro dan clothing.

Memuali usaha distro perlu persiapan yang serius jika hasil yang kita inginkan pun serius. Hal-hal yang perlu dipersiapkan adalah:

1.Konsep.


Konsep adalah dasar dari semua yang bakal kamu tempuh berikutnya. Dengan adanya konsep maka karakteristik dan aliranpun akan terbentuk dengan sendirinya, mulai dari desain, tempat hinga pasar. Kamu bisa mengusung konsep idealis, semi idealis atau kosep yang mengikuti mode dan permintaan pasar.


A.Konsep idealis biasanya mengusung aliran musik atau komunitas tertentu. Kelebihan mengusung konsep ini adalah konsumen dan pembeli sangat loyal, cukup dengan promosi dari mulut ke mulut atau pendekatan langsuk pada komunitas pun sudah cukup. Namun kelemahannya adalah kita membatasi segmen pasar tujuan kita khusus pada satu komunitas atau aliran tertentu.


B.Konsep semi idealis ini biasanya mengusung konsep aliran atau komunitas, namun tidak dibatasi pada aliran dan komunitas tertentu dan disajikan tidak begitu ekstrim, sederhana namun tetam memiliki pesan-pesan komunitas atau aliran.


C.konsep yang ketiga inilah yang banyak di usung oleh distro-distro pada umumnya, baik di kota-kota mode seperti bandung, Jakarta dan Surabaya maupun di Daerah-daerah( tanpa merendahkan arti dan peran Daerah ko he he he). Karena konsep ini sangat fleksibel dan cenderung berubah-ubah mengikuti perubahan mode. Bahkan tidak sedikit yang latah, akut-ikutan, bahkan mencontek konsep desain distro lain ( Produk distro dan clothing )


2.4 P


Setelah mengetaui konsep apa yang mau di usung, maka hal berikut yang harus kita ketahui adalah 4 P. APA TUH 4 P? 4P adalah Produk. Price, Place n Promotion.

A.Produk.


Maksudnya adalah kita harus mengkaji dulu produk apa saja dan seprti apa yang akan kita jual, Baik dari jenis dan kualitas produk yang akan kita jual. Dianjurkan iangan mencampur produk dproduk clothing ternama dengan yang biasa atau mencampur kualitas baik dengan yang biasa atau harga yang mahal dan yang murah, Karena akan mempengaruhi image usaha distro anda dan kepercayaan konsumen ( kalaupun anda hendak menjual beberapa prodak yang kualitas dan harga mencoloh pisahkan rak display berjauhan )

B.Price.


Setelah tau produk apa aja dan kualitas seperti apa yang akan kita jual, maka selanjutnya kita bisa menentukan kira-kira berapa harga produk yang akan kita jual dan berapa estimasi keuntungannya ( kalaw kita ga tau kualitas produk kita bagaimana kita bisa mematok harga sesui dengan kualitas agar konsumen puas )


C.Setelah menganalisis kualitas dan menentukan harga baru kita bisa menimbang-nimbang untuk menentukan tempat penjualan. Mengapa demikian? Karena jika kita menentukan harga kaos dengan harga Rp 75000 maka kita harus mencari tempat yang lokasinya straregis atau tempat yang sering dikunjungi konsumen pada tinggkat ekonomi menengah ke atas. Dan sebaliknya jika minjual produk dengan harga murah di tempat yang sering di kunjungi oleh konsumen tingkat ekonomi ke atas maka produk kita bukannya akan laku keras melainkan akan di anggap murahan, kecuali pada saat diskon ( hal ini akan saya ulas di posting berikutnya )


D.Yang berikutnya adalah promosi. Setelah analisis kualitas produk, harga dan tempat penjualan maka kita akan tau cara berpromosi dan ke segmen pasar dan kalangan mana saja produk kita akan di promosokan yang nantinya akan di jual.


Inilah hal-hal mendasar yang bersifat tehnis yang perlu teman-teman lakukan dulu jika ingin memulai usaha distro, agar usaha yang akan dirintis sukses atau tidak mengecewakan rekan-rekan sekalian. Setelah melakukan seperti ulasan di atas teman-teman bisa tau brapa modal untuk memulai usaha distro.


Untuk lebih rinci lagi akan saya bahas lagi tahap-tahap yang lebih tehnis dan strategi menjalankan usaha distro.


Semoga bermanfaat.

Monday, February 23, 2009

peluang usaha distro n clothing

Beberapa tahun terakhir setelah krisis global tahun 1998, UKM atau usaha kecil menengah menjadi sorot perhatian pemerintah. Hal itu terjadi bukan karena tanpa alasan melainkan Ukm satu-satunya sektor ekonomi yang tidah terkena imbas krismon, malah cenderung menguat. Hal ini dekarenakan UKm merupakan usaha yang pada dasarnya sebagian besar merupakan madal pribadi, kalauppun ada yang mendapatkan bantuan pinjaman kredit dari BANK jumblahnya tidah terlalu besar, Dan UKM tidak menerapkan unsur spekulasi dalam memproduksi dan memasarkan produknya. Hal itulah yang disadari oleh semua kalangan.
Kesempatan itu pulalah yang tidak disia-sia kan oleh semua pihak. UKM menjamur karenna tidak hanya mendapat perhatian namun mendapat bantuan dana untuk pengembangan ukm. Distro n clothing adalah salah satu peluang usaha yang sangat prospectif. peluang usaha distro n clothing ini juga membuat peluang usaha atau pelung kerja bagi orang-kreatif mulai dari mahasiswa yang berkuliah di jurusan desain sampai pada orang awam yang memiliki bakat alami dalam mendesain dan menjadi pengrajin sablon.
Mahasiswa yang berbakat, kreatif serta memiliki kemauan yang kuat biasanya menciptakan karya-karya desain mereka yang nantinya dapat dijual kepada clothing yang membutuhkan desain kreatif untuk produk kaos oblongnya, atau bahkan mereka membuat desan dan memaklunkan kaosnya kepada pengrajin yang nantinya akan menjual kaos buatan mereka ke teman-teman kampusnya.
Distro n cloting adalah berbeda namun saling berkaitan. Masih banyak orag beranggapan bahwaa clothing adalah distro dan sebaliknya. Clothing adalah suatu bidang usaha yang memproduksi suatu produk pakayan atau mode dengan menggunakan Brand atau merek sendiri. mereka bisa memasarkannya sendiri atau bekerja sama dengan distro untukmemasarkannya. Sedanggjkan distro adalah bidang usaha yang hanya memasarkan produk dari clothing tertentu. Namun ada juga clothing yang merangkap sekaligus distro seperti unkl 347.
Namun wlaupun berpredikan clothing bukan berarti semua produksi dikerjakan sendiri. Pada umumnya mereka mengerjakan hanya sampai taham mendesai gambar saja, selebihnya seperti sablon, jait serta packing dipercayaka pada pengrajin yang menjadi partner. Untuk di bandung pengrajin yang sudah berpengalaman untuk sablon berada di daerah muara rajeun tau disepanjang jalan suropati-cicaheum. Begitu juga untuk jasa jahit atau conveksi.
Jadi untuk tareman-tareman dan karawan-karawan yang ingin memanfaatkan peluang ini saya bisa bantu informasi semampu saya. Atau hanya sekedar ingin membuat kaos promosi, kaos olahraga atau kaos n jaket angkatan saya bisa bantu bagaimana caranya agar mendapat harga murah.
Semoga bermanfaat.

Tuesday, February 17, 2009

KONSEP DISTRO

Distro muncul dari kreatifitas orang muda yang ingin tampil beda dan mengexplorasi bakat seni yang ada. Konsep distro sendiri aealnya tidak di manaj dengan baik dan rapih. Tujuannya hanya tampil beda dengan desain yang berbeda dan di buat secara konvensional dan tidak menghiraukan jenis atau bahan yang mahal dan bagus. Tempat pendistribusiannya pun di tempat yang alakadarnya, di basecamp komunitas-komunitas tertentu dan harganya pun relatif murah

Namun seiring dengan perkembangan jaman konsep itu lambat laun berubah, saya tidak bisa simpulkan apakah perubahan konsep itu kearah yang lebih baik, apakah baik buat pihak konsumen, baik buat pihak produsen atau baik kepada buat semua pihak. Saya hanya membantu kita semua untuk menyimpulkannya. Harga t_shirt distro yang beredar saat ini berkisar antara 70Rb - 85Rb. Hal itu jadi wajar jika konsumen memiliki banyak uang atw dengan alasan menghargai kreatifitas, atau bahkan hanya membeli merek yang terkenal sehingga bayak pembajakan.

Atau karena konsep distro sudah berubah menjadi seperti FO atau BUTIEK sehingga kena pajak, uang oprasional, beban gaji karyawan, uang keamanan dsb yang ditanggungkan kepada konsumen sehingga harga t_shirt melambung tinggi bersaing dengan naiknya harga-harga bahan pangan? Silahkan kita renungkan dan jawab di hati kita masing-masing.

atau jika ada yang kebetulan membaca tulisan saya ini dan kemudian tergerak untuk memberikan komentar atau sekedar berpendapat saya persilahkan

Apalagi kalau mau berbagi pengalaman.

-Tripelji Cloth-

Bahan kaos kombet 30s
jaitan rantai standard distro
Harga Rp 30.000 (belum termasuk ongkos kirim)
pemesanan melalui sms ke 022 921 393 70
Pembayaran melalui BANK BNI a/n Anggiat sagala No 0106956998 cabang cirebon.

Desain di FS park_84@yahoo.com

Note: untuk pemesanan 2pcs akan mendapatkan 1 buah T-shirt sebagai bonus dan untuk 50 pemesan pertama, 50% ongkos kirim ditangguang oleh pihak kami ( hanya pada 1 bln masa promosi mulai 20-02-09

Saturday, February 14, 2009

DISTRO NET

TRIPELJI CLOTH

Saat ini, saya sedang membuat sebuah konsep baru distro, yang lain daripada yang lain. Saking lainnya, mungkin Anda ngga akan mengira seperti apa Distro ini muncul di kepala saya sebagai ide … yang langsung saya coba buat nyata. Kebetulan tempat jualnya udah ada, udah aku sewa dan tinggal nunggu barang-barang dipajang disitu. Idenya baju2 kaos keren buat anak2 muda gaul, orang2 kantoran yang pengen kaos keren, dan sebagainya. Tumplek blek semua ide ada dikepala saya.

Distro….oh distro

kaos ini bakalan bisa dipesan via internet. Kemarin dah ngobrol ama yang bakalan bikin kaos, katanya nggak masalah bikin kaos dengan model dan gambar apa aja.namun, karena masih konsep, segalanya masih bisa berubah. Meski sekarang sinyal positif semua untuk dibukanya distro baru ini. Sementara itu, buat yang punya distro, toko baju, atau apa yang mirip2, bisa dishare disini dong dengan saya… lagi cari2 tips buat sukses nih.

Sebenernya untuk buka usaha ini ngga sulit, begitu kata temen2, juga testi2 di berbagai blog internet. Cuman butuh kejelian untuk membuka peluang pasar dan ceruk pasar yang ada. Berbagai merk kaos telah beredar diluar sana dan memiliki trademark yang dikenal luas, seperti DAGADu, dsb
Harapannya, kaos buatan ane bisa diterima baik di masyarakat dan memiliki segmen khusus. Doa ini biar semua yang kerja lewat distro khayalan ane bisa berdiri dengan baik.